APENSO INDONESIA

header ads

SWAYANAKA INDONESIA INGIN WUJUDKAN ANAK INDONESIA UNGGUL DAN BERKARAKTER

Berita pendidikan sosial:




SWAYANAKA INDONESIA INGIN WUJUDKAN ANAK INDONESIA UNGGUL DAN BERKARAKTER
Oleh: Kris Mariyono
Director Jurnalism

APENSOINDONESIA.COM --- Pembina yang juga salah seorang Founder Yayasan Swayanaka Indonesia Dokter Sundari Manopo mengungkapkan, prioritas Swayanaka Indonesia dalam 5 tahun mendatang tidak terlepas dari konsolidasi secara internal. "Kami harus memantapkan dulu pengelolaan organisasi sebagai fondasi untuk berkiprah secara optimal " Ungkap Dokter Sundari Manopo disela-sela Rakernas dan Reuni Akbar Swayanaka di Surabaya (7/9) .

Rakernas Swayanaka Indonesia  yang diikuti utusan Swayanaka Regional Jakarta, Jember, Malang, Bali dan tuan rumah Regional Surabaya menurut Dokter Sundari yang pernah menjabat Direktur Rumah Sakit Kanker Onkologi Surabaya, selain membahas persoalan organisasi juga membicarakan program 5 tahun kedepan baik program Swayanaka Indonesia maupun Regional. "Komitmen Swayanaka tidak hanya membina Mahasiswa untuk peduli juga mewujudkan jiwa anak Indonesia yang berkarakter dan unggul " Kata Dokter Sundari sembari mengungkapkan Swayanaka sebelum statusnya menjadi Swayanaka Indonesia sekitar 10 tahun lalu sudah banyak berkiprah di ranah pembinaan anak.

Ketua Swayanaka Indonesia periode 2019-2024 Dokter Akhmad Kurniawan  yang menggantikan Ir.Haryo Danardono mengatakan berkeinginan, Swayanaka Indonesia  semakin eksis  di era milinial sekarang ini melalui berbagai program pengembangan dan pembinaan kesejateraan anak. "Kami telah memiliki berbagai program yang diupayakan oleh Regional Swayanaka Surabaya, Jakarta , Jember dan Bali baik dalam bentuk pendampingan belajat maupun terkait literasi" Ujar Achmad Kurniawan. (Km)

Posting Komentar

0 Komentar