APENSO INDONESIA

header ads

6 Narsum Bakal Tampil di Gerakan Literasi Sejuta Pemirsa di Unesa

6 Narsum Bakal Tampil di Gerakan Literasi Sejuta Pemirsa di Unesa
Oleh : Agung Santoso
Apenso Indonesia


Ada 6 (enam) narsum (narasumber) bakal tampil di aula lantai 11 (sebelas) Gedung Rektorat Unesa (Universitas Negeri Surabaya) Kampus Lidah Kulon Surabaya di event Gerakan Literasi Sejuta Pemirsa (GLSP).

Enam narasumber akan tampil Kamis (6/2) tersebut diantaranya Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, mantan Wakil Gubernur Jabar yang juga dikenal sebagai aktor Deddy Mizwar, Gilang Iskandar Sekjen ATVSI, Meutya Hafidz Ketua Komisi DPR RI, Hardly S F Pariela Komisoner KPI, Nur Hasan Rektor Unesa.

Seperti diketahui KPI (Komisi Penyiaran Indonesia) KPI Pusat mempunyai program Menciptakan Masyarakat Cerdas Bermedia dengan Gerakan Literasi.

Kegiatan tersebut bertujuan mengajarkan orang terdekatnya seperti keluarga dan teman untuk memilih dan menonton tayangan berkualitas.

Diakui, KPI tidak bisa bekerja sendiri dan memerlukan peran aktif elemen masyarakat untuk menciptakan tayangan sehat. (Agung)

Posting Komentar

0 Komentar