APENSO INDONESIA

header ads

PC GP Ansor Bangil Luncurkan Gerakan Rabu Bersih Ansor Lawan Corona

PC GP Ansor Bangil Luncurkan Gerakan Rabu Bersih Ansor Lawan Corona
Oleh : Agung Santoso
Apenso Indonesia


Pasuruan - Gerakan civil society untuk membendung laju penyebaran Covid-19 terus dilakukan oleh elemen anak bangsa. Jawa Timur yang sudah ditetapkan dengan status keadaan darurat oleh gubernur menjadikan semua pihak meningkatkan kewaspadaannya.

Seperti yang dilakukan oleh Pengurus Cabang GP Ansor Bangil. Rabu pagi (25/03) organisasi badan otonom Nahdlatul Ulama tersebut melakukan Gerakan Rabu Bersih #Ansorlawancorona.

Gerakan yang dipimpin langsung oleh Ketua PC. GP Ansor Bangil, H. Saad Muafi dilakukan secara serentak dengan mengaktifkan sel jaringan struktural PC. GP Ansor Bangil yang membawahi 6 (enam) Pengurus Anak Cabang (PAC) dan 93 Pengurus Ranting Ansor.

"Ini adalah gerakan bersama yang kita lakukan sebagai ikhtiar untuk membendung laju penyebaran Covid-19 yang meresahkan masyarakat. Ikhtiar batin dengan bacaan sholawat dan wirid dari kyai sudah kita laksanakan, kini saatnya ikhtiar lahir dengan mengerahkan sumber daya kader," tandas Pria yang akrab disapa Gus Afi itu.

Sejauh ini PC. GP Ansor Bangil telah menggerakan 1000 Relawan dan Menyiapkan 10.000 Liter cairan disinfektan yang siap dibagikan diseluruh titik rawan di Bangil dan seluruh ranting di wilayah organisasi PC GP Ansor Bangil.

"Saya patut memberikan apresiasi kepada seluruh Kader Ansor Banser yang dengan penuh sukarela telah bergerak untuk melakukan sterilisasi dan spray disinfektan di titik strategis seperti masjid, mushola, dan balai desa," ujar Pria yang juga Anggota Komisi I DPRD Kabupaten Pasuruan.

Lebih lanjut Gus Afi juga menjelaskan dalam orasinya bahwa kerja khidmad Kader Ansor dalam Pencegahan Corona ini tidak cukup dengan melakukan penyemprotan tapi juga menjadi agen informasi yang kredibel tentang pencegahan Covid-19.

"Kader Ansor harus melakukan edukasi ke masyarakat dengan informasi yang benar dan dari sumber yang kredibel. Yang terpenting juga bagaimana informasi tersebut sampai di tengah masyarkat tanpa menimbulkan kepanikan," tegas Gus Afi.

Agenda Rabu Bersih Ansor Lawan Corona GP Ansor Bangil melibatkan banyak elemen organisasi kepemudaan dan pelajar dan berlangsung selama seminggu kedepan.

Nampak ikut dalam kegiatan tersebut aktivis dari KNPI, IPNU, Fatayat, ILKP, IBDS, dan Komunitas IKL. "PC GP Ansor Bangil membuka layanan penyemprotan gratis selama satu minggu kedepan," imbuhnya.

Yang menarik adalah ketika Tim PC GP Ansor Bangil melakukan sterilisasi di sejumlah gereja dan tempat ibadah non-muslim lainnya. Mereka seolah memberikan gambaran bahwa kemanusiaan dan persatuan menjadi kunci utama dalam melawan musibah apapun termasuk Corona.

"Kami ingin menyampaikan kepada publik bahwa saat ini mari kita saling bersatu bergandengan tangan antara sesama anak bangsa. Karena menurut Pendiri NU Guru besar kami KH. Abdul Wachab Chasbullah jauh hari menyampaikan bahwa, senjata paling ampuh dan kuat adalah persatuan. Semoga badai cepat berlalu," pungkasnya.

Posting Komentar

0 Komentar