APENSO INDONESIA

header ads

Perguruan Byzantium ( 2 )

Perguruan Byzantium ( 2 )
Oleh : Suryadi
Director of Education
Apenso Indonesia


Pada abad kesebelas Michael Psellus menulis ringkasan matematika untuk quadrivium yang sekarang disimpan di perpustakaan nasional Paris.

Pada abad ke empat belas terdapat tiga nama rahib yang memberikan perhatian pada matematika, yaitu Planudes, Barlaam, dan Argyrus.

Maximus Planudes menulis uraian buku aritmatika yang ditulis oleh Diophantus; membahas tentang Aritmatika Hindu yang menggunakan angka Arab.

Barlaam lahir pada tahun 1290 dan meninggal pada tahun 1348. Dia menulis tentang metode perhitungan Yunani yang digunakan untuk menyelesaikan bilangan pecahan. Barlaam memiliki intelegensi tinggi, terkenal di Konstantinopel.

Isaac Argyrus meninggal pada tahun 1372. Dia menulis tiga buku yaitu geometri, aritmatika, dan trigonometri.

Posting Komentar

0 Komentar