APENSO INDONESIA

header ads

INTERMEZO PAGI (INPAG) : TENTANG TERLAMBAT

INTERMEZO PAGI (INPAG) :

(Gambar Ilustrasi)

TENTANG TERLAMBAT
Oleh : Kris Mariyono
Director of Jurnalisme Apenso Indonesia



Menantu Pak Kades sudah tiga tahun berumah tangga, belum dikaruniai anak. Menantu Pak Kades yang manis dan cantik belakangan mengungkapkan pada suaminya kalau terlambat dua bulan.

Menantu Pak Kades : "Saya terlambat dua bulan tapi kita diam dulu saja, takut kalau tidak jadi lagi," ujar Menantu Pak Kades pada suaminya.

Suami Menantu : "Ya sayang kita rahasiakan bersama dulu," kata Suaminya bernada jawab.

Suatu hari ketika suaminya bekerja datanglah petugas PLN yang memberitahukan terlambat dua bulan. Mendengar kata terlambat dua bulan menantu Pak Kades pikirnya melayang ke suaminya tentang rahasia terlambat dua bulan. Saat Suaminya datang langsung saja disambut dengan ucapan bernada tinggi.

Menantu Pak Kades : "Katanya mau menyimpan rahasia, kenapa Petugas PLN tahu saya terlambat dua bulan," kata Menantu Pak Kades bernada emosi.

Suami Menantu : "Yang terlambat bukan kamu, listriknya yang terlambar belum bayar dua bulan, saya tetap jaga rahasia," jelas Suaminya.



---😅😅😅---

🌸Selamat Pagi & Semangat Beraktivitas🌸



Posting Komentar

0 Komentar