APENSO INDONESIA

header ads

BELAJAR KAPAN SAJA DAN DIMANA SAJA

“BELAJAR KAPAN SAJA DAN DIMANA SAJA“

(Gambar Ilustrasi)

Oleh : Banu Atmoko
Apenso Indonesia



Belajar itu kapan dan dimana saja - Belajar itu sepanjang hayat. Mulai dari ayunan sampai ke liang lahat. Kalimat ini sudah familiar bagi kita semua. Belajar itu tak pandang usia. Tidak tergantung pada waktu dan tempat. Kapan saja bisa belajar, begitu pula tempatnya. Dimana saja kita dapat belajar. 

Mengapa harus belajar? 

Secara umum jawabnya untuk meningkatkan kualitas diri dari segi pengetahuan, sikap dan tingkah laku serta kecakapan dalam hidup. 

Sangat malang orang yang sudah bersekolah tinggi, tetapi tak mau belajar lagi karena merasa ilmunya sudah tinggi. Sebaliknya, sangat beruntunglah orang yang bersekolah rendah namun selalu kehausan akan ilmu pengetahuan. Mereka mau dan terus belajar untuk melepas dahaga akan ilmu pengetahuan. 

Belajar itu tidak hanya di lembaga formal tetapi juga non formal. Tidak hanya di sekolah dan perguruan tinggi. Di lingkungan kita sendiri juga bisa belajar. Banyak media dan sumber belajar yang berserakan di lingkungan kita. Sumber belajar yang popular adalah buku. Buku bisa dibaca di mana dan kapan saja. 

Buku adalah jendela dunia. Untuk membuka dunia ilmu pengetahuan dan wawasan, bukalah jendela itu dengan membaca buku. Yang penting ada minat dan keinginan untuk membaca. 

Oh, ada pula media belajar yang lebih praktis. Belajar melalui internet. Tidak punya PC (personal computer)? Tidak apa-apa. Melalui mobile selluler juga bisa. Tak kalah dengan buku. Benda ini juga dapat dimanfaatkan dimana dan kapan saja. Mau surfing aneka informasi dan ilmu pengetahuan, bisa. Mau berselancar di jaringan sosial apalagi. Belajar itu tidak tergantung waktu dan tempat. Belajar itu dimana dan kapan saja. 

Pembelajaran tidak harus dilakukan di dalam ruang kelas itulah yang dilakukan di SMP PGRI 6 Surabaya Sekolah Peduli Berbudaya Lingkungan yang terletak di Jalan Bulak Rukem III No 7-9 Kelurahan Wonokusumo, Kecamatan Semampir. Pada hari Selasa, 27/7/2021 kak SYAHRUL, S.Pd selaku Pelatih Pramuka mengajarkan kepada siswa/siswi SMP PGRI 6 Surabaya pembelajaran membuat vlog. 



Dimana semua siswa membawa HP mereka masing – masing. Kak SYAHRUL, S.Pd sangat telaten dalam mengajari anak – anak SMP PGRI 6 Surabaya. Setelah selesai, kak SYAHRUL, S.Pd menyampaikan vlog siswa/siswi yang sudah jadi dan segera di kirim ke media sosial yang dipunya, sehingga bisa mempromosikan SMP PGRI 6 Surabaya, serta masyarakat bisa mengetahui kegiatan – kegiatan yang ada di SMP PGRI 6 Surabaya dimana akhirnya masyarakat bisa percaya kepada SMP PGRI 6 Surabaya.

Menurut penulis yang juga Kepala Sekolah SMP PGRI 6 Surabaya, bahwasannya di SMP PGRI 6 Surabaya pembelajaran tidak hanya dilakukan di dalam kelas, karena prestasi itu tidak hanya di dapat di dalam kelas.
#TantanganGuruSiana
#dispendikSurabaya
#Guruhebat




Posting Komentar

0 Komentar