APENSO INDONESIA

header ads

JANGAN LUPAKAN JASA – JASA ULAMA DAN PAHLAWAN DALAM MEREBUT NKRI

“JANGAN LUPAKAN JASA – JASA ULAMA DAN PAHLAWAN DALAM MEREBUT NKRI“ 


Oleh : Banu Atmoko
apensoindonesia.com



Dalam keterangan resmi tersebut dijelaskan bahwa makna tema "Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh" mendeskripsikan nilai-nilai ketangguhan, semangat pantang menyerah untuk terus maju bersama dalam menempuh jalan penuh tantangan, agar dapat mencapai masa depan yang lebih baik.

Dalam memperingati HUT Kemerdekaan RI yang ke – 76, SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS AL-IKHLAS Surabaya yang merupakan Sekolah Peduli Berbudaya Lingkungan yang terletak di Jalan Bulak Rukem III No 7-9 Kelurahan Wonokusumo, Kecamatan Semampir mempunyai banyak acara kegiatan untuk memperingati hal tersebut. 

Dimana seluruh siswa/siswi SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS AL-IKHLAS Surabaya mendapatkan tugas dalam rangka HUT Kemerdekaan RI yang Ke – 76 diantaranya adalah :
1. Hari Selasa, 17 Agustus 2021 Pembelajaran dilakukan di rumah bersama keluarga.
2. Silakan untuk memasang foto kalian baik siswa/siswi maupun bapak/ibu guru SMP PGRI 6 Surabaya melalui link https://twb.nz/hutri76smppgri6sby dalam rangka Peringatan HUT RI ke-76. Setelah kalian pasang foto, silakan di share di group WA Kelas, Facebook, dan Instagram milik pribadi.
3. Hari Selasa, 17 Agustus 2021 bersama orang tua jam 07.30 menyaksikan acara upacara detik-detik proklamasi di TV. Silakan kalian rangkum kegiatan tersebut dan di foto. Setelah itu, tugas rangkuman dan foto di kirim ke WA group kelas masing-masing. 
4. Bersama keluarga, hari Selasa, 17 Agustus 2021 melaksanakan kegiatan Pendidikan Karakter, seperti menata tempat tidur, sholat shubuh, dhuhur, ashar berjamaah bersama keluarga, menyapu halaman, membantu keluarga memasak, ke pasar, dan lain-lain. Semua kegiatan tersebut di foto dan di kolase jadi satu, serta di kirim ke WA group kelas masing-masing sebagai tambahan nilai tugas PPKN. 
5. Semua tugas di kirim ke WA group kelas masing-masing paling lambat hari Selasa, 17 Agustus 2021, jam 18.00 

Menurut penulis yang juga Kepala SMP PGRI 6 Surabaya walaupun kegiatan di SMP PGRI 6 Surabaya sangat sederhana, tapi harapannya adalah untuk membangkitkan jiwa nasionalisme dan patriotisme dari siswa/siswi SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS AL-IKHLAS Surabaya, serta dengan menonton detik – detik Kemerdekaan RI dari Istana Negara penulis berharap ada salah satu atau salah dua dari siswa/siswi SMP PGRI 6 Surabaya dan SDS AL-IKHLAS Surabaya yang menjadi paskibra di Istana, serta kegiatan ini juga bertujuan untuk mengakrabkan antara orang tua yang sibuk bekerja dengan anak-anak mereka sehingga bisa terjalin komunikasi yang baik antara orang tua dan siswa/siswi di awali dari kegiatan 17 Agustus tersebut.

Semoga Indonesia semakin tangguh dan semakin jaya dalam menghadapi COVID-19 ini dan semoga PPKM segera berakhir, sehingga masyarakat bisa merasakan nikmatnya merdeka.
#TantanganGuruSiana
#dispendikSurabaya
#Guruhebat



Posting Komentar

0 Komentar