APENSO INDONESIA

header ads

UPT PRSMP Surabaya Adakan Vaksinasi yang Bekerja Sama dengan Puskesmas Balongsari

UPT PRSMP Surabaya Adakan Vaksinasi yang Bekerja Sama dengan Puskesmas Balongsari




SURABAYA, apensoindonesia.com - Unit Pelaksana Teknis Perlindungan dan Rehabilitasi Sosial Marsudi Putra (UPT PRSMP) Surabaya melakukan vaksinasi Covid-19 pada klien. 

Dalam melaksanakan vaksinasi itu, UPT PRSMP Surabaya berkoordinasi dan bekerja sama dengan pelayanan kesehatan terdekat, yakni Puskesmas Balongsari. 

Kegiatan yang dilaksanakan di Balai RW 06 Kelurahan Balongsari, Kecamatan Tandes, Surabaya ini dihadiri sejumlah pihak.

Antara lain, Kepala Puskesmas Balongsari Surabaya beserta tim medis, Bhabinkamtibmas Polsek Tandes Surabaya, Satgas Covid-19, Ketua RW 06 Balongsari, serta pegawai dan klien UPT PRSMP Surabaya. 



Kepala UPT PRSMP Surabaya Piton, Minggu (26/9/2021) mengatakan, vaksinasi ini diikuti 39 klien anak nakal (AN) angkatan II tahun 2021 dan 5 klien anak berhadapan dengan hukum (ABH).

“Melalui vaksinasi ini kami ingin mengurangi penularan Covid-19 di lingkungan UPT PRSMP Surabaya dan melindungi pegawai serta klien dari Covid-19,” ungkapnya. 

Sementara, Kepala Puskesmas Balongsari Surabaya dr Sri Hawati menyampaikan bahwa kegiatan lawan Covid-19 dengan vaksinasi ini dilakukan agar mengurangi penularan Covid-19, menurunkan angka kesakitan dan kematian akibat Covid-19, mencapai kekebalan kelompok (herd immunity), serta melindungi masyarakat dari Covid-19 agar tetap produktif secara sosial dan ekonomi.


Jurnalis : Reva Marliana


Posting Komentar

0 Komentar