APENSO INDONESIA

header ads

BERANDA NUSANTARA

BERANDA NUSANTARA




Surabaya, apensoindonesia.com - Lembaga Penyiaran Publik (LPP) RRI Surabaya, kembali menyelenggarakan program Beranda Nusantara dengan mengambil topik seputar pemilu. 

"Sesuai nota dinas dari Direktorat PP, hari ini kita hadirkan topik seputar pemilu dalam program Lintas Surabaya Pagi, menyelaraskan program Beranda Nusantara," ujar Kepala LPP RRI Surabaya, Lahar Rudiarso, Rabu (27/06/2022).

Menurutnya, topik pemilu sengaja dibahas dalam program Beranda Nusantara, dengan tema Pemilu Asik, Menyatukan Indonesia, sebagai bukti partisipasi aktif RRI mensukseskan hajat pesta demokrasi di Indonesia.

"Kita undang narasumber kompeten dari KPU Kota Surabaya, komunitas disabilitas netra Pertuni dan dosen komunikasi politik dari Universitas Trunojoyo Madura," terangnya.

Sesuai rencana, setelah dialog secara serentak oleh RRI Pro 3 dan RRI Net, yang diselenggarakan besok, akan dilakukan MoU Diseminasi Informasi pemilu antara KPU RI dengan LPP RRI, TVRI dan LKBN Antara.

Sementara itu, Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) memberikan apresiasi positif terhadap langkah LPP RRI menyambut pelaksanaan pesta demokrasi dengan program Pemilu Asyik, Menyatukan Indonesia. 

"Program dialog yang mengangkat tema pemilu asyik, menyatukan Indonesia sangat relevan dengan keinginan presiden Jokowi dalam menyasar generasi muda dengan penanaman ideologi Pancasila sebagai bagian dari memahami pemilu dalam aspek partisipasi politik," ujar Elfrida Herawati Siregar, Direktur Hubungan Antar Lembaga dan Kerjasama, Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Rabu (27/07/2022).

"Sehingga pemilu di mata generasi muda, merupakan proses politik yang mengasyikkan dan bukan identik dengan saling berkelahi atau gontok-gontokan," tambahnya.


Penulis : Kris Mariyono

****




Posting Komentar

0 Komentar