APENSO INDONESIA

header ads

HARGAI PRESTASI SISWA BERBAKAT

HARGAI PRESTASI SISWA BERBAKAT


Oleh : Banu Atmoko
apensoindonesia.com



ANAK berbakat merupakan anak yang memiliki kemampuan dan kecerdasan luar biasa. Renzulli dalam Munandar (2002) menyebutkan bahwa anak berbakat dicirikan dari kecerdasan umum, tingkat tanggung jawab yang tinggi terhadap tugas dan tingkat kreativitas yang tinggi. Dengan kemampuannya tersebut, anak berbakat diharapkan mencapai prestasi yang unggul di sekolah dan kelak menjadi orang yang dapat memberi sumbangan bermakna untuk kesejahteraan Bangsa. 

Sayangnya, tidak semua anak berbakat dapat berprestasi setara dengan potensinya. Cukup banyak diantara mereka yang underachiever yaitu anak berbakat yang prestasinya rendah atau di bawah taraf kemampuannya. Semiawan (2009) menyatakan bahwa anak yang mengalami underachievement memiliki ciri-ciri sebagai berikut; sikap yang pada umumnya tidak memperlihatkan kematangan, sikap negatif terhadap keadaan sekolah, sikap dan kebiasaan belajar yang kurang baik, rendah diri (inferior), sikap defensif, cenderung menyalahkan orang lain, rasa harga diri rendah yang terlihat dalam perilaku yang tidak produktif, bahkan mengarah pada proses belajar yang tergantung pada oang lain. 
         
Dalam memperingati Hari Lapis Ozon se-Dunia dimana SMP PGRI 6 Surabaya yang merupakan Sekolah Peduli Berbudaya Lingkungan yang terletak di Jalan Bulak Rukem III No 7 – 9 Kelurahan Wonokusumo, Kecamatan Semampir mengadakan kegiatan lomba membuat bunga dari masker yang diadakan 15/9/2022 pada waktu itu. 

Dimana untuk menghargai bakat siswa/siswi tersebut oleh tim juri yang terdiri dari ibu Sugiarti, S.Pd., ibu Yuni Ismaryati, S.Pd., ibu Dra. Tiwik Sukirahayu, ibu Duwi Lestari, S.E. mengambil 2 pemenang dari SMP PGRI 6 Surabaya dan 2 pemenang dari SDS Al-Ikhlas Surabaya.

Dimana hadiah tersebut diserahkan pada saat upacara bendera tanggal 19/9/2022 hari Senin. Dalam kesempatan tersebut, masing- masing mendapatkan hadiah tas.





Dari SMP PGRI 6 Surabaya yang mendapatkan tas yaitu Arini dengan Putra. Sedangkan SDS Al-Ikhlas Surabaya yaitu Intan Novita Sari dengan Hikmatul Ainiyah.



Di samping itu juga diserahkan sertifikat lomba asah terampil kepada 2 tim SMP PGRI 6 Surabaya dan 1 tim SDS Al-Ikhlas Surabaya. 

Menurut penulis yang juga Kepala SMP PGRI 6 Surabaya menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah menghargai prestasi siswa/siswi berbakat walaupun hanya dengan tas. 
#TantanganGuruSiana
#dispendikSurabaya
#Guruhebat






Posting Komentar

0 Komentar