Hari ini Akan ada Gerhana Bulan Setelah Sholat Maghrib
SURABAYA, apensoindonesia.com - Gerhana Bulan atau khusuful qamar diprediksi akan kembali terjadi malam ini. Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama' (PWNU) Jawa Timur mengajak umat Islam untuk melakukan salat gerhana atau salat khusuf.
Sesuai surat edaran dari Pimpinan Wilayah (PW) Lembaga Falakiyah Nahdlatul Ulama (LFNU) Jawa Timur bahwa pada Selasa (08/11/2022) petang akan terjadi salah satu peristiwa gerhana bulan total.
Dalam surat bernomor 111/LFNU.II/L/XI/2022 tersebut disampaikan bahwa gerhana bulan total diperkirakan terjadi pada Selasa, 8 November 2022 dalam hitungan kalender masehi atau 13 Rabiul Akhir 1444 berdasarkan perhitungan kalender hijriyah.
Gerhana terjadi selama 3 jam 39 menit 49 detik dilihat dari Indonesia dengan perkiraan waktu awal pada pukul 16.09 WIB dan waktu awal gerhana total pada 17.16 WIB. Serta gerhana total diperkirakan berakhir pada 18.41 WIB dan akan selesai pada 19.49 WIB.
Anjuran kedua dari surat edaran tersebut agar seluruh Nahdliyin atau warga Nahdlatul Ulama untuk mengerjakan shalat sunah gerhana bulan dan bisa dilaksanakan setelah masuk waktu maghrib.
Wartawan : Reva Marliana
Editor : Imam Mu'iz
***
0 Komentar